Kolaborasi adalah kunci bagi pelayanan holistik, relevan, efektif, dan berkelanjutan.
Akuntabilitas para pihak memungkinkannya.

Albertus Patty – Ketua Umum

PROGRAM STRATEGIS
2023 – 2028

Untuk mencapai potensi terbaik dari Individu maupun Masyarakat, KARSA melaksanakan upaya-upaya strategis bersama mitra lokal demi terwujudnya kehidupan yang lebih baik, adil dan damai.


Murid TK dan SD KAIROS (Yay. Kairos Tanah Papua) / Lok. Sorong,Papua Barat

PENDIDIKAN

Angka putus sekolah menurut jenjang pendidikan dan karakteristik demografi, tingkat SD/sederajat 0.11%, tingkat SMP/sederajat 0.98% dan tingkat SMA/sederajat 1.03% (Susenas 2023, BPS). Menunjukkan bahwa angka putus sekolah meningkat disetiap jenjang terutama di perdesaan. Penyebabnya tidak hanya berkaitan dengan ekonomi tapi juga kekurangan tenaga pengajar dan penunjang kegiatan belajar mengajar.

Sahabat KARSA dapat membantu Pendidikan Indonesia menjadi lebih baik dengan cara transfer donasi melalui:

Donasi Pendidikan

No. Rekening : 111 – 5111 – 011
Nama Bank : Bank Central Asia
Kota : Jakarta Pusat, DKI Jakarta

White Graphing Notebook

KEAGAMAAN

Program ini mencakup pendidikan dan pembinaan beragama yang berkualitas bagi warga gereja, berlandaskan ajaran Kristus dengan nilai oikoumenis, kemanusiaan, dan cinta kasih. Selain itu, menyediakan pendampingan pastoral, pelatihan kepemimpinan untuk mahasiswa Kristen dan pemuda Gereja, serta bantuan studi lanjutan untuk pendeta dan pemimpin gerejawi. Program ini juga meliputi pelatihan dalam good governance, interfaith, dan teologi kontekstual, serta penyediaan sarana dan prasarana untuk pendidikan Kristen.

Sahabat KARSA dapat mendukung program keagamaan dengan cara transfer donasi melalui:

Donasi Keagamaan

No. Rekening : 111 – 5111 – 011
Nama Bank : Bank Central Asia
Kota : Jakarta Pusat, DKI Jakarta

White Graphing Notebook
Ibu rumah tangga sedang menjahit tools kit Days For Girls (Reusable Pembalut Kain) / Lok. Nekaf Mese, Soe – NTT

PEMBERDAYAAN EKONOMI

Program ini fokus pada dukungan ekonomi kepada masyarakat dengan cara memberikan pendampingan dalam pengelolaan sumber ekonomi serta menyediakan fasilitas yang tepat guna untuk meningkatkan penghasilan.

Sahabat KARSA dapat mendukung program pemberdayaan ekonomi masyarakat dengan cara transfer donasi melalui:

Donasi Pemberdayaan Ekonomi

No. Rekening : 111 – 5111 – 011
Nama Bank : Bank Central Asia
Kota : Jakarta Pusat, DKI Jakarta

Konfirmasi Donasi
White Graphing Notebook
Titik sumber air bersih di GKS Billa, Sumba Barat Daya – NTT

SOSIAL DAN KEMANUSIAAN

Bidang Sosial dan Kemanusiaan mencakup pendampingan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dasar seperti pemukiman, kesehatan, air bersih, sanitasi, dan penerangan. Program ini juga meliputi bantuan darurat dan pemulihan pasca bencana, pelatihan untuk pelestarian alam serta penggalian kearifan lokal dan revitalisasi budaya, serta perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan untuk mendukung keutuhan peradaban dan ekosistem yang baik.

Sahabat KARSA dapat mendukung program sosial dan kemanusiaan dengan cara transfer donasi melalui:

Donasi Sosial dan Kemanusiaan

No. Rekening : 111 – 5111 – 011
Nama Bank : Bank Central Asia
Kota : Jakarta Pusat, DKI Jakarta